Cara Bungkus Kado Model Baju beserta Gambar & Video

Didik

Cara Bungkus Kado Model Baju

Cara Bungkus Kado Model Baju – Saat kamu ingin memberikan hadiah kado kepada seseorang, supaya kado itu menjadi sesuatu yang sangat spesial pastinya kamu ingin membungkus kado tersebut dengan kemasan yang menarik dan unik, bukan? Nah, pada tutorial kali ini mimin tamvan akan menjelaskan beberapa tips dan trik Cara Bungkus Kado Model Baju yang unik dan pastinya menarik.
Ada banyak kreasi yang bisa zafer gunakan untuk membungkus kado ulang tahun dan kado-kado lainnya seperti kado pernikahan teman atau kado anniversary. Salah satu bentuk kreasi kado yang cukup unik adalah dengan Cara Bungkus Kado Model Baju ini.

Pada artikel kali ini mimin akan berbagi informasi dan cara membungkus kado ulang tahun dalam baju yang unik dan menarik. Dengan harapan bisa membantu kamu para zaferia untuk membungkus kado agar lebih menarik dan bertambah spesial dihati orang terdekat kamu yang akan kamu berikan kado itu nantinya.

Yuk, langsung saja kita masuk ke tata tutorialnya. Pertama-tama kita perlu menyiapkan bahan-bahan dan alat yang dipergunakan. Berikut daftarnya:

Cara Bungkus Kado Model Baju


  1. Model Baju Kemeja Berdasi

Bahan dan alat-alat:

  1. Kotak bungkus kado
  2. Kertas kado (warna sesuai selera)
  3. Pita (warna sesuai selera)
  4. Cutter
  5. Selotip
  6. Doubletape
  7. Gunting

Kalau semua bahan dan alat-alat yang digunakan sudah siap. Sekarang lanjut ke tutorial cara membungkus kado berbentuk kemeja berdasi. Insha Allah mudah kok zafer, ikuti langkah-langkahnya dibawah ini.

Cara Membungkus Kado Bentuk Baju (Kemeja Berdasi)

1. Siapkan kertas kado yang digelar secara terbalik, Lalu letakkan kotak kado yang sudah kamu isi dengan hadiahmu diatas kertas kado tersebut.

Samak Kado di balik

2. Lipat kertas kado membungkus kardus. Lipatlah bagian sisi kertas bungkusan kado, tutupkan-lah pada kotak dan rekatkan menggunakan selotip. Kemudian, lipat juga bagian sisi satunya sampai menutupi seluruh kotak kado. Jika posisinya sudah pas, rekatkanlah menggunakan selotip. Lihat gambar berikut!

Proses Pembungkusan Kado

3. Melipat ujung kertas kado (bagian atas dan bawah), Lipat ujung kertas kado, pada satu sisi (bagian atas) sisakan lebih panjang untuk dibentuk menjadi kerah kemejanya. Perhatikan gambar.

Proses Pembungkusan Kado Sisi Atas dan Bawah

4. Membuat kerah berdasi pada bungkus kado.

1. Rapikan tepi bagian atas, kemudian lipat kearah belakang kirang lebih 3cm sebanyak 2 kali lipatan, lakukan seperti pada gambar

Pembentukan Kerah Kemeja Bungkus Kado

2. Gunting bagian kiri dan kanan kurang lebih 7cm

Pembentukan Kerah Kemeja Bungkus Kado

3. Buka lipatan, lalu sisipkan pita pada lipatan dan lipat kembali kebagian belakang, lakukan seperti pada gambar berikut.

Peletakkan Pita untuk Dasi

4. Bentuk kerah kemeja kemudian rekatkan pada bagian tengah dengan doubletape, kemudian bentuk dasi sesuai yang zafer inginkan. setelah selesai, kemudian rapikan bagian atas menggunakan doubletape lagi, lakukan seperti gambar berikut.

Membuat Dasi pada Kerah Kemeja yang Dibuat

5. Tarraaaa… bungkus kado bentuk baju berkerah dengan dasi pun sudah jadi dan siap dikirim.

Yey, Bungkus Kado bentuk Baju sudah Jadi

Berikut mimin sediakan Video tutorial proses pembuatannya dibawah ini.

Kalau zafer rasa, cara diatas kurang lengkap dibawah ini mimin telah sertakan beberapa video tutorial Cara Bungkus Kado Model Baju yang mimin ambil dari beberapa sumber. Selamat menonton dan semoga bisa menginspirasi zafer semua untuk berkreasi dirumah.

Yang satu ini masih model kemeja berdasi tapi dengan motif dan warna yang berbeda.


mudah bukan zafer, dijamin deh kamu semua bisa membuatnya dirumah.


Cantik kan Zafer, semua bahan dan alatnya juga mudah di dapatkan, tentunya juga dengan harga yang murah.


Nah, itu tadi beberapa Cara Bungkus Kado Model Baju yang bisa mimin bagikan untuk zafer semua, semoga bisa menginspirasi kamu agar bisa berkreasi sendiri dirumah di waktu senggang. Sampai jumpa lagi pada artikel selanjutnya dan termaksih.


Jangan lupa juga untuk follow akun IG kita di @idekadounik untuk mendapatkan update desain terbaru dari kami .

Also Read

Bagikan:

Tags